Laporan Egi Maulana dari Karawang Jawa Barat
INIKABAR.com , Jawa Barat - setelah sempat tertunda beberapa pekan.Pembangunan jalan penghubung tersebut saat ini Sudah ditangani oleh Dinas PUPR Pemerintah Kabupaten Karawang,Jawa Barat.
Pembangunan jalan tersebut mendapat sambutan positip dari warga sekitar, terutama pengendara sepeda motor.yang selalu melintas kejalur kiara tegalung dan dapat di rasakan manpaat nya oleh semua yang melintas ke jalur tersebut.
Kaur Trantib Desa Langensari Rukjaya Mengtakan Pembangunan jalan poros ini merupakan penghubung antar desa yang ada di cilamaya kulon,dan pengerjaannya Sudah Hampir Selesai. dengan adanya jalan ini kedepannya jarak tempuh ke desa lain dari kantor kecamatan bisa lebih cepat," ujar Rukjaya kepada wartawan,Rabu(15/11/2017) saat dilokasi.
Menurut Rukjaya, sebelumnya,sepanjang jalan jarak antara dari arah desa kiara-tegalurung disaat musim panas badan jalannya ngebul. Sementara kalau diguyur hujan lebat dalam waktu lama terjadi becek, alhasil,yang menjadi penyebab lama jarak tempuh karena jalanan tidak nyaman, namun masih bisa dilalui,sehingga menimbulkan jarak tempuh lebih lama.
Saya bersyukur dengan adanya perbaikan jalan tembus ini. Paling tidak kita lebih cepat menuju kantor kecamatan menggunakan sepeda motor. Akan lebih sebentar waktunya,”katanya.
Diakui salah satu warga Desa Langensari Darwin menambahkan, meskipun jarak antara desa tempat tinggalnya dengan kantor kecamatan banyusari cukup jauh, namun dengan adanya akses jalan yang bagus, setidaknya menghemat waktu dan pengguna jalan lebih cepat sampai ketujuan.
Sekarang badan jalannya menjadi lima meter, perbaikannya jalan rabat beton. Tentunya ini sangat lebih memudahkan lagi bagi warga pengendara bermotor lainnya,” katanya.
Sementara itu, pengawas Dinas PUPR Kabupaten Karawang, Ujang Suhendi, mengatakan, di 2017 ini pihaknya masih fokus penyelesaian pembambangunan jalan penghubung antar desa di kecamatan Cilamaya rencana atau arah pembangunan yang lainnya kami masih butuh pembenahan dan itupun disesuaikan dengan ketersediaan anggaran.
Di tahun ini kami masih fokus dalam pengerjaan langensari kiara-tegalurung cilamaya kulon, dan akan kami rampungkan tahun ini. Itupun akan disesuaikan dengan ketersediaan dana yang ada,"katanya.
Lanjut Ujang Suhendi ia mengatakan,mengingat masih ada sejumlah program lain, yang mesti harus dibenahi dan ditingkatkan lagi. Namun keinginan utama kita, untuk akses jalan antar desa dan kecamatan secepatnya bisa terealisasi pembangunan sepenuhnya sehingga tidak menjadi kendala tersendiri bagi masyarakat.
Mengingat masih ada sejumlah program lain yang harus dibenahi dan ditingkatkan.Makanya kita dari dinas PUPR fokus terhadap pembangunan jalan antar desa dan kecamatan,sehingga tidak menjadi kendala bagi di masyarakat,"pungkasnya.(Egi)