-->

Iklan

Pemkot Surabaya Menggelar Acara Mlaku-mlaku Nang Tunjungan

Sabtu, 24 Februari 2018, Februari 24, 2018 WIB Last Updated 2023-12-16T11:04:18Z




INIKABAR.com , JAWA TIMUR - Pemerintah Kota Surabaya kembali menggelar acara Mlaku-mlaku Nang Tunjungan, Sabtu (24/2/2018). Acara tersebut dimulai pukul 16.00 hingga selesai.



Even Mlaku-mlaku Nang Tunjungan ini dimeriahkan berbagai stand. Mulai kuliner, stand UKM produk khas Surabaya, musik, hingga suasana kota tua Surabaya karena bangunan di sepanjang Jalan Tunjungan.



Berkaitan dengan acara tersebut pihak Dinas Perhubungan (Dishub) kota Surabaya mengimbau kepada warga adanya rekayasa arus lalu lintas.



Berdasarkan akun Instagram resmi Dishub SUrabaya, @dishubsurabaya, Jumat (23/2/2018), rekayasa arus lalulintas sebagai berikut : 1. Dilarang dari arah Gemblongan Belok Kiri ke Genteng Kali dan Belok Kanan ke Praban



2. Dari Blauran tidak boleh ke Praban, arus dialihkan lurus ke Bubutan.



3. Untuk Tamu Hotel Majapahit dan Hotel Varna Contra Flow dari Simpang dukuh belok kanan.



Sementara untuk titik parkir acara Mlaku-mlaku Nang Tunjungan ada di Jalan Embong Malang, Jalan Praban, Jalan Genteng Kali, Jalan Genteng Besar, Gedung Parkir Siola, dan Taman Apsari.( Wahyu Saputra )
Komentar

Tampilkan

Kabar Terbaru