Akbid Bhakti Nugraha Evaluasi Program Kesehatan Ibu Dan Anak‎

Akbid Bhakti Nugraha Evaluasi Program Kesehatan Ibu Dan Anak‎

Selasa, 30 Januari 2018, Januari 30, 2018






INIKABAR.com , JAWA BARAT - Akademi Kebidanan (Akbid) Bhakti Nugraha, evaluasi Program Kesehatan Ibu dan Anak, yang digelar di Aula Akbid Bhakti Nugraha, Jln. Ki Hajar Dewantara Kelurahan Cigadung Kecamatan-Kabupaten Subang, Senin (29/1/2018).





Hadir dalam acara tersebut Bupati Subang, Hj. Imas Aryumningsih dan juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, ASDA I Kabupaten Subang, Direktur Akbid Bhakti Nugraha,Kabid Kesmas Dinkes Kabupaten Subang, Bidan Koordinator Puskesmas, Bidan Desa Se-Kabupaten Subang.



Bupati Subang, Hj. Imas Aryumningsih dalam kesempatan tersebut merasa bersyukur karena bisa bersilaturahmi dengan para bidan yang ada di Kabupaten Subang dan terimakasih kepada  para Bidan  karena dengan niat ibadah sudah membantu terutama menolong seorang ibu yang melahirkan dan hamil bisa dilayani dengan baik oleh para Bidan-bidan yang ada di Kabupaten Subang.

Bunda Imas juga merasa bangga terutama di bidang kesehatan karena Alhamdulillah Subang dapat penghargaan ODF juara 1 Se-Jawa Barat,   untuk sanitasi  mendapat penghargaan,  termasuk juga posyandu dan KB pun dapat penghargaan. Penghargaan tersebut banyak mengenai kesehatan yang  membantu untuk pemerintah Subang  dan sudah berhasil menunjukan adanya peningkatan, keberhasilan dan yang paling membanggakan dalam laporan LAKIP Kabupaten Subang mendapatkan nilai B.

“Dengan banyaknya penghargaan berdampak pada banyaknya bantuan yang kita yang dapat, misalnya untuh PKH program keluarga harapan awalnya kita mendapat bantuan untuk 51.000 KK  dengan nilai bantuan 1.890.000 sekarang mendapat tambahan  30.000 KK menjadi 81.000 KK penerima bantuan PKH untuk Kabupaten Subang”, paparnya

Selanjutnya kini Subang juga mendapatkan penambahan untuk Rutilahu menjadi 1400 rumah dari 400 rumah untuk tahun 2018 karena dampak dari penghargaan yang kita dapat sehingga dianggap serius dalam mensejahterakan masyarakat oleh pemerintah Provinsi dan Pusat.

Kendati demikian Bunda Imas menekankan betapa pentingnya kebersamaan dan persatuan, kini sebentar lagi Kabupaten Subang akan punya pela buhan intenasional Patimban dan bendungan Sadawarna sehingga berdampak juga kepada ibu-ibu Bidan Terutama di daerah utara karena ban yaknya urbanisasi karena nanti mungkin ada banyak yang hamil dan melahirkan sehingga perlu peningkatan kesehatannya.


Walau bagaimanapun dengan adanya pelabuhan Patimban dan bendungan Sadawarna diharapkan bisa menaikan PAD yang sekarang hanya 300 M. Dibanding karawang yang sudah 1,3 T sehingga Subang masih jauh ketinggalan dan tugas kita bersama untuk menaikan PAD.

\'Saya meminta kepada para Bidan yang ada di Kabupaten Subang apabila ada usulan dan aspirasi silahkan bisa disampaikan  kepada Kepala Dinas Kesehatan atau Ketua IBI, kita akan tampung dan semoga bisa diterima serta direalisasikan demi Kemajuan dan kesejahteraan terutama dalam bidang kesehatan masyarakat Kabupaten Subang,\' pungkasnya. ( Deny Suhendar )

TerPopuler