INIKABAR.com , JAWA BARAT - IKASSLA 95 akronim dari Ikatan Keluarga Alumni SMPN 01 Lemah Abang angkatan 1995 adalah sosok utuh komunitas ikatan alumni yang solid dan perduli yatim piatu.
Keperdulian IKASSLA 95 nampak jelas dibuktikan dengan diselenggarakan Buka Puasa Bersama sekaligus santunan yatim piatu diberbingkai silaturrahim antar alumni SMPN 01 Lemah Abang angkatan 1995 meskipun saat ini SMPN 01 Lemah Abang berubah nama menjadi SMPN 02 Cikarang Utara.
Dalam rangkaian acara yang dibawakan oleh Ida Fitriawati Rosadi dan Yusuf seluruh seremonial berjalan lancar meskipun ditingkahi para alumni yang melepas kangen setelah puluhan tahun tidak bertatap muka.
Dalam laporan dan sambutannya Ketua Panitia Endin Syarifudin mengucapkan terima kasih kepada para alumni SMPN 01 Lemah Abang yang tergabung dalam IKASSLA 95 yang telah sudi hadir, berbagi dan bersilaturahmi di Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriyah kali ini semoga ini kegiatan kita dicatat menjadi sebuah amal ibadah...Aamiin.
Sementara itu H. Ceceng Hidayat, MPd., yang mewakili Ketua DKM Masjid Syi'arul Islam Ustadz Rojkun, SAg yang berhalangan hadir karena ada kepentingan dan acara dakwah yang tidak bisa ditinggalkan.
Dalam sambutannya H. Ceceng yang nota bene adalah guru para alumni, menguraipaparkan bahwa dirinya bergabung dan mengajar di SMPN 01 Lemah Abang pada medio tahun 1979 dengan segala riwayatnya.
"Saya salut dan bangga bahwa para Alumni SMPN 01 Lemahabang angkatan 1995 menginisiasi buka puasa sekaligus santunan yatim piatu di Masjid Syi'arul Islam Lemahabang. Ini yang pertama dan semoga diikuti yang lain serta dicatat sebagai amalan untuk akhirat kelak", ungkap H. Ceceng yang juga piawai berentrepreuner ini.
Seremonial Santunan yatim piatu yang juga difasilitasi dr. Kulmant dan Mulyadi yang mewakili para alumni yang memberi santunan kepada puluhan yatim piatu yang sengaja diundang dan didatangkan ke Masjid Syi'arul Islam yang nampak antusias berbuka bersama dan menetima santunan dari para anggota IKASSLA 95 yang hadir di lantai 2 salah satu Masjid tertua di Desa Simpangan, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi ini.
Dalam tausyiahnya Habib Haidar Assegaf menitikapikan dakwahnya sebagaimana QS. Al Ashr "Demi masa sesungguhnya manusia itu selalu dalam keadaan merugi, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan sholat dan saling nasehat-menasehati dalam kebenaran dan saling nasehat-menasehati dalam kesabaran".
"Dari Sahi bin Sa"id
Rasululloh SAW bersabda : " Saya Bersama Orang Orang Yang Memelihara Anak Yatim di Surga Seperti ini
(Menunjukan Kedekatan Jarak Antara Jari Telunjuk dengan Jari Tengah" (HR.Mutaffaqun'Alaih)"
Setelah tausyiah acara kemudian ditutup dengan doa untuk selanjutnya pembagian takjil dan nasi box dan berbuka bersama dalam kebersamaan para Alumni SMPN 01 Lemahabang angkatan '95 dalam bingkai silaturahmi seraya berterima kasih kepada segenap Panitia IKASSLA 95 yang besekretariat di Jalan Raya Lemahabang Toemaritis 02/03 No. 57, Simpangan, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi.
Penulis : Agus Yusbiyadi