-->

Iklan

Polres Metro Bekasi Rutin Giat Jumat Sedekah dan Jumat Bersih

Sabtu, 27 Januari 2018, Januari 27, 2018 WIB Last Updated 2023-12-16T11:04:36Z






INIKABAR.com , JAWA BARAT - Segenap personil Polres Metro Bekasi serentak di seluruh 17 Polseknya yang dibawah Komando Kapollres Metro Bekasi Kombes Pol. Candra Sukma Kumara, SIK,  MH.,  pada hari Jumar tanggal 26 Januari 2018 pukul 07.30 sampai dengan pukul 11.00 WIB tepat menjelang waktu sholat Jumat. 





Dalam kesempatan bakti sosial bersih-bersih masjid Nurul Huda di Rawa Lintah Cikarang Utara, Kasat Binmas Polres Metro Bekasi AKBP H.  Ys. Muryono didampingi Kasubag Humas Polrestro Bekasi,  AKP Sukrisno, nampak terlihat semangat berlandaskan ibadah yang ikhlas bersama sekitar 60 anggota Sat Binmas dan Sat Intelkam Polres Metro Bekasi antusias melaksanakan Jumat Bersih. 





Dalam kesempatan bincang-bincang dengan awak media H. Ys. Muryono yang oleh masyarakat Kabupaten Bekasi karena kedekatan beliau dengan seluruh lapisan masyarakat mendapat julukan "Polisi Sdjuta Umat" mengurai paparkan latar belakang diadakan giat Jumat Bersih di Mesjid-Mesjid yang ada di wilayah hukum Polres Metro Bekasi. 


"Sebagaimana arahan Kapolres Metro Bekasi bahwa segenap anggota diminta melaksanakan kegiatan Jumat Bersih dan Jumat Barokah sebagai pengejawantahan amal ibadah di hari Jumat yang penuh barokah", papar Muryono. 





Tambah Muryono,  segenap anggota Sat Binmas dan Sat Intelkam bahu-membahu berkerja bakti bersama membersikan bagian dalam masjid, selasar masjid dan parkiran masjid hingga mencabut dan membersihkan rumput maupun tanaman perdu yang mengurangi keindahan dan kebersihan masjid. 





Dalam kesempatan membersihakan masjid, ketika awak media bertanya kepada Kanit Bintibmas Polrestro Bekasi,  AKP Endang Longla,  AMd.,  menyampaikan bahwa meskipun dirinya adalah umat kristiani namun dengan penuh rasa solidaritas antar umat beragama dirinya bersama segenap Polwan di Sat Binmas dan Sat Intelkam utamanya, dengan penuh ikhlas dibungkus semangat toleransi antar umat beragama, dirinya ikut membersikan serta menata Kitab Suci Al Quran di rak buku sehingga nampak rapih dan bersih ketika akan dipergunakan oleh Jamaah masjid,  tegasnya. 





Seluruh rangkaian kegiatan Jumat Bersih yang serentak di wilayah hukum Polrestro Bekasi, ditutup dengan menyerahkan perlengkapan kebersihan masjid yang dalam hal ini diserahkan oleh Kasat Binmas Polrestro Bekasi, AKBP H. Ys. Muryono kepada Perwakilan DKM dan Marbot Masjid yang dengan penuh haru serta sukacita menerima bantuan alat-alat kebersihan dan tempat sampah bertutup yang berukuran besar seraya mengucapkan terima kasih dan rasa senangnya karena para polisi telah membantu dirinya bersama 3 orang Marbot Masjid lainnya sehingga sebelum sholat Jumat kondisi masjid telah bersih dan suci luar dalam seraya berharap kegiatan ini terus dilaksanakan setiap hari Jumat sehingga Jumat menjadi tebaran barokah dan tebaran ibadah bagi para polisi di Polres Metro Bekasi,  tutupnya. 


( Agus Suprapto Yusbiyadi )

Komentar

Tampilkan

Kabar Terbaru